Karena hidup gak cuma tentang hari ini.

 Semua tampak mengecewakan ya?
Hati kecil yang merasa kecewa dengan semua hal yang udah dirasakannya.
Haii, ini cerita seseorang yang sejak kemarin dia merasa kecewa. Katanya... ada banyak hal yang dia rasakan, ada banyak hal yang dia lewati di hari-hari nya. Heum...okee mungkin kita semua juga sama merasakan kecewa yang mau tidak mau kita berusaha untuk sabar dan tampak tidak apa-apa. Dia bilang... dia selalu berusaha untuk baik-baik aja. Hari-hari dia merasakan kekecewaan, keputusasaan, dan dia merasa tidak dihargai dan bagaikan orang asing. Hari-hari yang dia lewati begitu sulit. Karena tidak ada yang mengerti dan bisa memahami dia. Hanya dia yang mengerti dan memahami dirinya sendiri sehingga dia pun udah mulai terbiasa dengan semuanya. Hidup seperti orang asing dan melakukan semuanya sendiri. Merasa hampa dengan kesendirian dan kesepiannya. Tapi anehnya, dia merasa tenang. Dia bilang, kayaknya dia udah nyaman hidup sendiri. Tanpa orang lain tau, sebab dia pun hidup dikelilingi oleh orang asing. 
Berat ya?
Katanya, hari ini dia nyerah. Terlalu banyak kekecewaan dan ketidak dihargai nya. Semua juga ada batasnya, pun kesabaran ada batasnya. Kalo udah lelah mau gimana lagi?
Untuk kamu yang di sana dan di mana pun berada, kalo kamu kecewa, sakit, marah, lelah dengan semuanya, kamu boleh istirahat. Siapapun, kalo kamu sedang capek, istirahatlah sebentar. Isi lagi tenaganya, minta dikuatkan dan ditegarkan sama Yang Maha Kuasa. Jangan pernah menyerah atau berhenti. Jangan putar balik, cukup istirahat lalu lanjutkan.
Ketika semua terasa berat dijalani, berhenti berlari. Lanjutkan dengan berjalan perlahan, kalo emang berjalan pun membuatmu lelah, istirahatlah, jangan terlalu memaksa berjalan dan berlari dengan kaki yang tertatih itu.
Karena hidup gak cuma tentang hari ini. Masih ada hari baru dan masih ada hari esok yang harus kamu sapa dan lewati. Ada kebahagiaan yang menantimu diujung jalan. Kebahagiaan itu akan datang menghampirimu setelah kamu melewati badai di hari-harimu.
Yang penting happy, hari ini adalah untuk hari ini; soal esok adalah urusan esok.



- terima kasih udah mau baca dan menunggu.

terima kasih udah mau berdamai dengan diri sendiri, karena... dengan berdamai semua akan tenang dijalaninya. Mari kita bicara dihari esok.


- Mari Kita Bicara 

#marikitabicara

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahwa hidup tak selalu berjalan sesuai keinginan.

Gagal bukan alasan untuk berhenti.

Sajak Ayah